ratihsubagyo. Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

TREND ANALYSIS

I.               DASAR TEORI
Analisis trend merupakan model trend umum untuk data time series dan untuk meramalkan. Analisis trend adalah analisis yang digunakan untuk mengamati kecenderungan data secara menyeluruh pada suatu kurun waktu yang cukup panjang. 
Trend dapat dipergunakan untuk meramalkan kondisi apa data di masa mendatang, maupun dapat dipergunakan untuk memprediksi data pada suatu waktu dalam kurun waktu tertentu. Beberapa metode yang dapat dipergunakan untuk memodelkan tren, diantaranya model linear (linear Model), model kuadrat (Quadratic Model), model pertumbuhan eksponensial (Exponential Growth Model) dan model kurva-S (S-Curve Model).
Ukuran kebaikan model ditunjukkan oleh besarnya nilai MAPE, MAD dan MSD.   Semakin kecil nilai MAPE menunjukkan bahwa model yang digunakan semakin akurat. Sehingga model tersebut secara statistis semakin cocok untuk digunakan.Untuk menggunakan trend analisis, ada beberapa syarat yang harus dipenuhi, yaitu:
a.       Data mempunyai nilai tren yang relatif konstan.
b.      Data yang dimiliki tidak mengandung unsur musiman.
c.       Data tidak digunakan untuk meramalkan dalam jangka waktu yang cukup panjang.
Macam – macam trend adalah sebagai berikut
1.      Tipe Model Linear (Linear Model)
Trend linier adalah suatu trend yang kenaikan atau penurunan nilai yang akan diramalkan naik atau turun secara linier. Analisis Trend yang digunakan secara umum untuk model trend linier adalah :
dimana β1 menunjukkan perubahan rata-rata dari periode satu ke periode berikutnya.
2.       Tipe Model Kuadratik (Quadratic Model)
Trend parabolik (kuadratik) adalah trend yang nilai variabel tak bebasnya naik atau turun secara linier atau terjadi parabola bila datanya dibuat scatter plot (hubungan variabel dependen dan independen adalah kuadratik). Analisis Trend yang digunakan secara umum untuk model trend kuadratik adalah :
3.      Tipe Model Eksponensial (Exponential Growth Model)
Trend eksponensial ini adalah sebuah trend yang nilai variabel tak bebasnya naik secara berlipat ganda atau tidak linier. Analisis Trend yang digunakan secara umum untuk model trend pertumbuhan eksponensial adalah :
4.      Tipe Model Kurva-S (S-Curve Models)
Trend model kurva S digunakan untuk model trend logistik Pearl Reed. Trend ini digunakan untuk data runtun waktu yang mengikuti kurva bentuk S. Analisis Trend yang digunakan secara umum untuk model kurva S adalah :
Yt = (10α) / (β01β2t)


1. MODEL LINIER 
Trend Analysis for metals

Data      metals
Length    60
NMissing  0

Fitted Trend Equation

Yt = 41,0157 + 0,151725*t

Accuracy Measures

MAPE  3,23143
MAD   1,45760
MSD   2,65085
Forecasts

Period  Forecast
61       50,2710
62       50,4227
63       50,5744
64       50,7261
65       50,8779
66       51,0296
67       51,1813
68       51,3330
69       51,4848
70       51,6365
71       51,7882
72       51,9399




Berdasarkan output diatas, didapatkan model trend liniernya adalah :
Yt = 41,0157 + 0,151725*t
Pada output dapat dihitung nilai FITS1 untuk 5 data pertama yaitu :
Ø  FITS1 = 41,0157 + 0,151725*1 = 41,1674
Ø  FITS2 = 41,0157 + 0,151725*2 = 41,3192
Ø  FITS3 = 41,0157 + 0,151725*3 = 41,4709
Ø  FITS4 = 41,0157 + 0,151725*4 = 41,6226
Ø  FITS5 = 41,0157 + 0,151725*5 = 41,7743
Pada output dapat dihitung nilai residual untuk 5 data pertama yaitu :
Ø  Resi1= y1  = 44,2 - 41,1674= 3,03257
Ø  Resi2= y2  = 44,3 - 41,3192= 2,98084
Ø  Resi3= y3  = 44,4 - 41,4709= 2,92912
Ø  Resi4= y4  = 43,4 - 41,6226= 1,77739
Ø  Resi5= y5  = 42,8 - 41,7743= 1,02567
Pada output di atas juga sudah diperoleh nilai ramalan untuk 12 periode mendatang yaitu dari periode 61 sampai 72. Dengan nilai peramalan(forecast) untuk masing masing periode:
Ø  Periode 61
Y61 = 41,0157 + 0,151725*61= 50,271
Ø  Periode 62
Y62 = 41,0157 + 0,151725*62= 50,4227
Ø  Periode 63
Y63= 41,0157 + 0,151725*63= 50,5744
Ø  Periode 64
Y64 = 41,0157 + 0,151725*64= 50,7261
Ø  Periode 65
Y65 = 41,0157 + 0,151725*65= 50,8779
Hasil output ukuran keakuratan yaitu MAPE = 3,23143, MAD=1,45760, MSD= 2,65085. Bila dihitung dengan manual (excel) :
                 = x 100 = 3,231416


               =  = 1,45759


               =  = 2,650837



  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

MUNAS IHMSI X UNDIP

Alhamdullilah, pada tanggal 27 – 29 november telah digelar Musyawarah Nasional ( MUNAS ) X IHMSI bertempat di bandungan, Semarang. Universitas Diponegoro selaku tuan rumah berhasil mendatangakn 30 orang hebat dari 11 universitas. Yakni 3 dari Universitas Padjajaran, 5 dari Universitas Islam Bandung, 3 dari Institut Pertanian Bogor, 2 dari Universitas Negeri Yogyakarta, 2 dari Universitas Islam Indonesia, 1 dr Akademi Ilmu Statistik Muhammadiyah Semarang, 2 dr Universitas Negeri Sebelas Maret, 4 dr Universitas Gadjah Mada, 3 dr Universitas Brawijaya dan 3 dari Institut Teknologi Sepuluh Nopember, serta 3 dari Universitas Diponegoro Selaku Tuan Rumah.
    MUNAS dimulai pukul tujuh sabtu malam, dipimpin Sekretaris Jenderal periode 2008/2010, Adipuja R. Agenda pertama membahasa tata tertib sidang. Satu per satu bab dan passal dibacakan. Usulan usulan cerdas dari peserta sidang mulai muncul mengkritisi tata tertib yang telah dibuat di MUNAS sebelumnya. Semua usulan itu dikemukakan demi terciptanya tata tertib yang benar benar bisa menertibkan jalanya sidang.
---------------------------------------------------------------------------
    Setelah tata tertib selesai, dilanjutkan pembacaan LPJ periode 2008/2010, sehingga saudara Adipuja selaku sekjen 2008/2010 tidak dapat memimpin sidang lagi. Untuk itu dipilih 3 presidium sidang dari peserta sidang, yaitu Maulana Akbar dari UNPAD, Lintang dari UGM, zainuddin dari ITS. LPJ dibacakan oleh saudara Adipuja. Selesai membaca LPJ Adipuja dan pengurus pusat dipersilahkan keluar karena badan pengawas akan melakukan penilaian terhadap LPJ. Nantinya forum akan menentukan apakah LPJ tersebut diterima atau tidak. LPJ juga di bahas bagian per bagian dan dicermati badan pengawas dan peserta sidang. Badan pengawas memutuskan untuk menerima LPJ 2008/2010 dengan sejumlah catatan. Waktu menunjukan pukul 23.00, atas kesepakatan seluruh peserta, sidang ditunda sampai besok jam 8 pagi.
------------------------------------------------------------------
    Tak terasa malam begitu cepat. Pagi sudah menjelang. Salut kepada panitia MUNAS yang telah tepat waktu menyiapkan sarapan yang lezat. Tepat pukul 8 pagi sidang kembali dilanjutkan dengan pembahsan AD dan ART. Seperti kemarin malam, presidium sidang membacakan pasal demi pasal. Dan seperti kemarin malam juga, usulan usulan cerdas dari peserta sidang mewarnai jalanya pembahasan AD ART. Meskipun banyak usulan yang berbeda pandangan dan paham, hal ini tidak membuat peserta sidang emosi. Justru perbedaan usulan ini membuat adanya check and balance terhadap setiap usulan sehingga membuat AD ART lebih baik lagi. Pembahasan AD ART ini memakan waktu cukup lama. Baru sekitar jam 4 sore pembahasan ini selesai. Presidium sidang memutuskan untuk coffre break. Setelah itu dilanjutkan pemilihan Sekertaris Jenderal untuk periode 2010/2012. Canda tawa di setiap coffe break membuat suasana sidang kembali mencair. Tegangnya suasana sidang bukan berarti kita sedang beradu, tapi karena kita sedang fokus berpikir untuk kemajuan IHMSI.


---------------------------------------------------------------------------
    Sidang kembali dibuka dengan agenda pemilihan sekjend. Sebelum ke pemilihan sekjen, peserta sidang dibagi menjadi 2 Komisi, Komisi A membahas GBHK, Komisi b membahas mekanisme pemilihan SekJend. Ada tiga calon SekJend, Yogi Prakoso dari IPB, izar dari unisba dan Yoga Dimas P. dari ugm. Masing masing calon mengutarakan visi dan misinya di depan peserta sidang. Mereka juga diwajibkan menjawab setiap pertanyaan yang di ajukan. Lalu, ketiga calon dipersilahkan keluar karena peserta sidang akan menentukan SekJend lewat musyawarah mufakat, dan bila tidak terbentuk suatu mufakat maka akan dilanutkan dengan poling. Setelah perdebatan dan lobying yang cukup panjang, diputuskan saudara Yoga Dimas Prasetya sebagai SekJend 2010/2012 melalui mufakat dari semua perserta sidang. Terpilihnya SekJend ini bukan berrati masa depan IHMSI ditangan SekJend semata, tapi terpilihnya SekJend berdasarkan mufakat ini mencerminkan bahwa kita semua lah yang telah bermufakat yang akan menentukan masa depan IHMSI.


    Lagi lagi waktu menjadi tak terasa saat sidang berlangsung. Waktu sudah pukul 12 malam, karena semangat yang masih tinggi, maka diputuskan sidang dilanjutkan dengan pemilihan koordinator badan pengawas dan badan pengawas 2010/2012. Disini terjadi perdebatan yang cukup rumit, dikarenakan tidak adanya wakil dari wilayah 1 yang datang. Butuh waktu sekitar satu jam untuk menentukan keputusan ini. Riris dari UNISBA  wilayah 2, menjadi Badan Pengawas untuk wilayah 1. Koordinator Badan Pengawas merangkap Badan Pengawas wil 2 dijabat oleh Rizky Maulana dari UNPAD. Badan Pengawas wilayah 3 diabat oleh M. Farkhan dari ugm dan isowedha UNDIP. Sementara Badan Pengawas wilayah 4 dijabat saudara zainur dari Universitas Brawijaya.. Waktu menunjukan pukul 3 pagi. Sidwang ditunda sampai besok senin pagi jam 9.

    Agenda hari senin adalah membahas pemilihan sekwil , pemilihan tuan rumah MUNAS, mukernas dan evaluasi sidang serta rekomendasi untuk kepengurusan periode 2010/2012. terpilih UNSRI  sebagai Sekretaris Wilayah 1, yang pada pagi harinya sudah menyatakan kesanggupan melalui telepon. Untuk Sekretaris Wilayah 2 dijabat oleh IPB, sekwil 3 dijabat oleh UNY . Sedang untuk Sekretaris Wilayah 4 dijabat oleh ITS. Kemudian Dilanjutkan evaluasi sidang, dan rekomendasi sidang unutk kepengurusan 2010/2012.

    Tidak terasa Musyawarah Nasional Telah selesai Digelar. Kami berharap Para peserta yang kali ini tidak bisa hadir, dapat menyempatkan waktunya untuk hadir di Musyawarah Nasional 2 tahun mendatang.


Okey, itu adalah cerita versi IHMSI, sekarang saya ingin bercerita tentang kegiatan saya selama menjadi panitia munas. Sebenarnya panitia munas sudah terbentuk hamir berbarengan dengan terbentuknya panitia DOKTER DATA 2010. Saya sebagai sekertaris membagi job saya dengan restu 09, dimana saya menjadi sekertaris DOKTER DATA, dan restu menjadi sekretaris MUNAS IHMSI. Lanjut, saya jujur bahwa selama menjadipanitia munas sebenarnya saya tidak terlalu tahu dan mengikuti erkembangan panitia dala mempersiapkan munas seperti apa, karena pada bulan bulan aktif panitia yaitu sekitar bulan oktober november, saya lagi sibuk sibuknya dengan osnpti. well...namun, alhamdulillah saja semua panitia yang berada dan berkomitmen di MUNAS bisa menyelesaikan seluruh persiapan munas dengan baik.

Nah, intip aja yuk cerita MUNAS IHMSI di hari H...

Munas diselenggarakan pada tanggal 27-29 November di Hotel Rawa pening Bandungan Semarang. Mungkin banyak yang bertanya ,
What ???    MUNAS IHMSI X
Where??    Hotel Rawa Pening Bandungan
Why??         Because panitia pengen menampilan image dingin di kota semarang, kota yang menjadi tempat persinggahan anak-anak IHMSI tahun ini. Hehehe....

Lets story begin, beberapa peserta munas telah datanag di hari Jumat, H-1 MUNAS dan ditampung di Balai Kota Banyumanik, pada keesokan harinya para peserta MUNAS diwajibkan mengikuti SEMNAS yang diselenggarakan oleh HIMASTA di gedung LPPU UNDIP tembalang, Nah, setelah SEMNAS selesai, para peserta diajak untuk berkeliling sebentar memutari kawasan kampus UNDIP Tembalang dengan mengendarai Bus, mas Habib 07 lho yang jadi guidenya...Setelah memutari kawasan kampus, para peserta langsung diberangkatkan ke Hotel Rawa Peing Bandungan. Setelah sampai disana peserta disuruh beristirahat dan sekitar pukul 18.00 para peserta sudah memulai sidang mereka. UNDIP mengirimkan 5 delegasi sebagai peserta IHMSI yaitu Isowedha, Ely, Ari, dan Seno yang semuanya merupakan pengurus HIMASTA. Sidang selesai sekitar pukul 24.00 . Para peserta dipersilahkan beristirahat untuk melanjutkan sidang dikeesokan harinya. Pada hari kedua MUNAS yaitu tanggal 28 November 2010, seluruh anggota IHMSI menyelenggarakan dan mengikuti sidang dari pagi sekitar pukul 08.00 samai dengan pukul 04.00 dini hari di keesokan harinya, woww...kebayang gak tuh capeknya mereka?? Mereka hanya beristirahat untuk makan, sholat(bagi yg menjalankan) dan sekedar coffee break saja.
Bahkan panitia yang ikut mengurusipun sibuk dibuatnya karena mereka benar benar semangat untuk bersidang sampai jam 04.00 pagi. Hehehe(curhat)...Namun tak apalah, inilah bentuk tanggungjawab kami yang diembani amanah untuk menyelenggarakan MUNAS ke X IHMSI. Pada keesokan harinya, sidang dimulai pukul 09.00 dan sekesai sekitar pukul 13.00. Setelah itu semua peserta MUNAS diajak jalan jalan ke Masjid Agung Jateng dan Kompleks Oleh oleh khas Semarang di daerah Pandanaran. Setelah semua capek, lelah dan puas, para peserta pulan ke rumah masing masing. Selamat Jalan peserta MUNAS, dan sampai jumpa lagi..hehheee
suasana sidang

breakfast peserta MUNAS IHMSI


coffe break di sela sela sidang


dinner peserta
















  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS